24 Januari 2024 – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat, Parlindungan, didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Herman Sawiran menghadiri Pembukaan Kegiatan Pembimbingan Kepribadian Klien Balai Pemasyarakatan Mataram dengan tema “Menjadi Pribadi Yang Mandiri dan Bermanfaat”.
Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka membina kepribadian para Klien BAPAS Kelas II mataram ini diikuti oleh 30 orang Klien.
Kegiatan dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kepala Bapas Mataram, Kepala Dinas Sosial Provinsi Nusa Tenggara Barat diwakili oleh Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Kepala Forum Corporate Social Responsibility, dan Pejabat Struktural pada Bapas Mataram.
Pembinaan Kemandirian dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah sekaligus memberikan sambutan, dalam sambutannya Kepala Kantor Wilayah mengucapkan terimakasih atas kehadiran para klien dan tamu undangan, Kakanwil juga menyampaikan tujuan didirikannya griya abhipraya mandalika ini untuk memberikan masa depan dan menggali potensi para klien, Kakanwil juga berpesan apabila ada hasil karya dari para klien dapat dibawa hasil karyanya ketempat ini dan akan dibantu untuk dijual kembali, selain itu para klien juga akan diberikan pelatihan diantaranya untuk bertani menanam sayur-sayuran guna memberikan bekal kemampuan pribadi bagi para klien, diakhir sambutannya Kakanwil berharap semoga griya abhipraya mandalika ini bisa berkembang untuk kedepannya.
#Parlindungan #KumhamPasti #KumhamSemakinPasti #BerAKHLAK #KemenkumhamNTB
#KanwilKemenkumhamNTB #KumhamNTBPastiJuare Kumham NTB PASTI JUARE Jujur Unggul Amanah Responsif




Leave a comment